Pahami Berbagai Jenis Lampu Taman

Diterbitkan Kamis, 21 November 2024

Pada prinsipnya, fitting lampu taman lebih baik tidak terlihat supaya pijar cahaya terasa lebih lembut. Terkecuali jika pemilihan lampu taman memang sengaja dihadirkan sebagai fokus utama pada lanskap. Beberapa jenis lampu taman yang bisa dipilih antara lain:

  • Spike: Biasanya untuk dipasang pada bagian lantai dan cocok untuk memberi efek penerangan pada tanaman rendah atau fitur spesifik bagian bawah.
  • Bollard: Disebut juga lampu penerangan jalan yang cocok untuk menerangi area setapak atau tempat parkir di depan rumah.
  • Spotlight: Memiliki sorot ke bagian atas, misalnya menerangi bagian batang pepohonan atau fitur arsitektur tertentu pada rumah.
  • Lampu Proyeksi : Ini merupakan lampu taman yang dilengkapi efek pola atau motif pada dinding rumah dan lantai taman. 
  • Strip light: Lebih bersifat backlight atau menerangi dari sisi belakang yang pemasangannya tersembunyi di balik area tertentu, misalnya di bagian belakang dek atau kursi taman.
  • Lampu Dekoratif: Disebut juga sculpture light, di mana desain lampu taman ini termasuk atraktif dan menjadi bagian dekorasi dari taman itu sendiri. 
  • Lampu Kabel: Berupa untaian lampu taman yang bisa dipasang sepanjang bagian atap untuk menambah kesan indah yang mengundang.